0

Libur semester telah tiba! Aku bersama keluargaku pergi liburan ke Bali. Bali adalah salah satu kota yang paling banyak tempat wisatanya di Indonesia. Disisi lain, bali juga sering dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun mancanegara. Kesenian tradisional yang terkenal dari Bali adalah Tari Kecak.

          Saat itu juga aku menyiapkan barang-barangku, agar besok langsung pergi ke bandara. Paginya, kita langsung berangkat ke bandara menuju Bali. Perjalanan dari Jakarta menuju Bali memakan waktu 2 jam. Selama di pesawat, aku membuat rencana kunjungan ke beberapa tempat wisata. Aku tak sabar menunggu pesawat ini mendarat di Denpasar. Setelah sampai di bandara Denpasar, kami langsung menuju hotel yang telah kami booking sebelumnya. Kami menginap di hotel bintang 5 yang ada di Bali selama tiga hari.

          Di hari pertama, kami sampai di hotel, aku menaruh barangku, dan kami bergegas pergi menuju Pura Besakih. Pura Besakih adalah kuil hindu terbesar di Bali. Di sana kami foto bersama di kuil untuk dijadikan kenangan. Sebelum kembali ke hotel, kami pergi ke restoran untuk makan malam. Kami pergi ke restoran Zest Ubud. Disana terdapat beberapa makanan barat, Indonesia, serta makanan khas Bali sendiri. Setelah makan malam, kami langsung kembali ke hotel, lalu aku mandi, dan segera tidur.

        Di hari ke dua, kami pergi ke Pantai Kuta. Disana banyak sekali turis yang berjemur, banyak juga warga lokal yang menawarkan jasa untuk mengepang rambut, membuat tato sementara, seni menghias kuku. Aku mencoba jasa seni menghias kuku. Dan hasilnya sangat mengesankan! Itu membuat kuku ku terlihat cantik. Di hari itu kami memuaskan diri bermain di pantai tersebut. 

        Di hari terakhir kami berencana pergi ke ke sebuah toko yang menjual oleh-oleh khas Bali. Kami membeli banyak barang disana, seperti Pie Susu Bali, Kopi Kintamani, Udeng atau ikat kepala khas Bali, Gelang Tridatu, Perak Celuk, dan lain - lain. 

Tak terasa tiga hari berlalu, dan aku harus pulang ke Jakarta, karena aku harus mempersiapkan diri untuk semester baru yang akan di mulai. Liburan kali ini sangat menyenangkan, ku harap liburan selanjutnya juga menyenangkan.

Posting Komentar

 
Top